adada
Melayani dengan sepenuh hati
0363-21220

Pengamanan Personel Sat Polairud Polres Karangasem, Upayakan Kamtibmas Tetap Kondusif Di Kawasan Pelabuhan Padangbai

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polair 

Selasa (27/09) pukul 11.30 Wita personel Sat Polair Polres Karangasem yang bertugas di pengamanan Dikawasan Pelabuhan Padangbai secara intensif melaksanakan giat pemeriksaan dikawasan pelabuhan Padangbai upayakan situasi   kondusif wilayah Hukum Polres Karangasem tetap terjaga di menghadapai Even G20 yang saat ini berlangsung di Bali. 

Pengamanan yang dilaksanakan dengan bersinergi antar instasi  bergabung dalam posko pelayanan terpadu pelabuhan Padangbai
Bripka I Ketut Budha Astawa melaporkan pelaksanaan pengamanan dan pemeriksaan dilaksanakan  sesuai instruksi Kasat Polair Polres Karangasem AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.IP., M.H., untuk terus menjaga  disiplin Masyarakat terkait Prokes Pencegahan covid 19, memantau dan mengamankan pergerakan keluar masuknya barang dan penumpang di pelabuhan Padangbai serta mengantisipasi keluar masuknya pendiduk pendatang yang tidak jelas tujuannya serta identitasnya guna memastikan kamtibmas tetap kondusip mendukung suksesnya giat G20.  Giat pengamanan dilaksanakan tersebar pada beberapa titik di seputaran pelabuhan yakni pada pintu masuk dan keluar pelabuhan, kawasan pembelian tiket, serta pemeriksaan surat Vaksin dosis 3 untuk penumpang yang keluar masuk bali usia 18 tahun keatas melalui pelabuhan Padangbai yang dilaksanakan melalui sinergitas antar instansi terkait.  Pengawasan penerapan protokol kesehatan yang berlangsung di pelabuhan Padangbai juga tetap dilaksanakan, serta menghimbau pengguna jasa penyeberangan atau masyarakat yang beraktivitas di sekitarnya sebagai bentuk dukungan nyata sat Polairud dalam penanggulangan Covid 19 yang dilaksanakan pemerintah serta pemeriksaan dokumen muatan barang dan penumpang mengantisipasi penyelundupan barang – barang ilegal keluar masuk Bali, melalui pelabuhan Padangbai untuk tetap menjaga kamtibmas wilayah hukum Polres Karangasem. 

Secara umum situasi pelabuhan Padangbai aman terkendali dan antrian kendaraan angkutan barang terpantau renggang. Giat bongkar muat berjalan lancar dan ke dua dermaga berfungsi dengan baik dan normal situasi inì diharapkan dapat tetap terjaga.