adada
Melayani dengan sepenuh hati
0363-21220

Kasat Polair Polres Karangasem Menyampaikan  Arahan  Melalui Apel Fungsi Di Lapangan Pesat Gatra Polres Karangasem 

Polda Bali, Polres Karangasem, Sat Polair 

personel Sat Polair Polres Karangasem melaksanakan apel fungsi di area Lapangan Pesat Gatra Polres Karangasem, Kamis, 22 September  2022 pukul 08.00 Wita. Pelaksanaan Apel Pagi Di Pimpin Kasat Polair Polres Karangasem AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.I.P., MH. Dari 17 personel Sat Polairud hadir dalam apel pagi ini 8 Personel dengan keterangan tidak hadir, 3 Personel Piket, 3 Lepas Piket, 1 Mengikuti Sidak Kelulusan PAG dan 2 Dinas. 

Dalam pelaksanaan apel pagi Kasat Polair menyampaikan kepada Personelnya untuk mempedomani rencana kegiatan satu minggu kedepan dimana kegiatan rutin yang menjadi tugas pokok agar terus dimaksimalkan. Dengan Adanya pejabat KBO diharapkan tugas tugas pokok dapat terlaksana lebih maksimal karena akan selalu ada perwira yang melekat melaksanakan pengawasan  disamping mengikuti kegiatan rapat - rapat di Polres. Terkait semakin dekatnya Hut Polairud diharapkan pakaian loreng yang biasanya digunakan dalam upacara HUT Polairud agar di Siapkan. Terkait Giat G20 yang puncak acaranya semakin dekat agar di atensi mengingat ada permintaan BKO untuk Kapal Patroli dan untuk mengantisi perintah lebih jauh agar kesiapan personel dan kapal patroli untuk di siapkan sehingga tidak ada duplikasi. Terkait  situasi yang berkembang Kasat juga menyampaikan pesan dan penekanan bapak Kapolres Karangasem  agar  personelnya  tetap disiplin melaksanakan tugas, meniadakan pelanggaran sekecil apapun dan melaksanakan tugas dengan semaksimal mungkin sehingga keterbatasan peraonel dapat teratasi dengan semangat dan disiplin kerja dari personel yang ada saat ini dan untuk menjaga kekompakan kesehatan menghadapi tugas dan diharapkan personel Polairud tidak ada yang melaksanakan pelanggaran sekecil apapun.